Cara Menjadi Marketing Pemula - Marketing punya peranan
yang sangat penting dalam sebuah bisnis, baik itu bisnis berbasis online maupun
offline. Tidak lain karena fungsi dari marketing itu sendiri, di mana tanpa
adanya marketing pastinya akan sulit bagi sebuah perusahaan atau bisnis untuk
mendapatkan banyak pelanggan. Marketing ini sendiri terbagi menjadi dua metode,
yakni digital marketing dan offline marketing. Di era modern seperti sekarang
ini keduanya harus beriringan agar hasil yang didapatkan menjadi semakin
maksimal.
Berbicara
mengenai marketing, banyak orang yang menginginkan profesi ini. Hanya saja,
kebanyakan para marketing pemula salah dalam memulai serta menjalankan tugasnya
tersebut. Alhasil usahanya tersebut gagal dan akhirnya harus mencari lagi
profesi lain yang sesuai dengan kemampuannya. Agar tidak mengalami hal
tersebut, ada beberapa tips menjadi marketing handal yang bisa kamu terapkan.
Tips ini tidak hanya berlaku bagi pemula saja, melainkan bagi yang sudah
profesional juga perlu. Berikut ini cara menjadi marketing pemula yang sukses
bisa kamu terapkan.
Mengenal Marketing Online dan Marketing Offline
Sebelum
lanjut ke pembahasan cara menjadi marketing pemula agar sukses, sebaiknya kamu
ketahui dulu jenis dari marketing tersebut. Secara umum marketing terbagi
menjadi dua, yakni online marketing dan offline marketing. Keduanya memiliki
perbedaan dalam hal menjangkau dan menargetkan konsumen. Jika ditanya mana yang
lebih efektif, keduanya menurut kami sama-sama efektif. Tinggal cara bagaimana
kamu menjalankannya.
1. Informasi Seputar Marketing Online
Di
era modern seperti sekarang ini rasanya semua orang sudah tidak asing lagi
dengan marketing online. Ini merupakan cara memasarkan dan mengenalkan produk
atau jasa kepada para konsumen melalui internet. Semua dilakukan secara online,
termasuk saat melayani para konsumen.
Salah
satu keunggulan dari online marketing ini adalah memiliki jangkauan pasar yang
sangat luas dan tidak terbatas oleh waktu. Apalagi saat ini banyak orang yang
lebih menghabiskan waktunya di dunia maya. Tentunya ini menjadi peluang besar
bagi kamu untuk menjangkau lebih banyak calon pelanggan.
Ada
beberapa strategi untuk online marketing ini, mulai dari SEM (Search Engine
Marketing), SEO (Search Engine Optimization), Media Sosial Marketing, hingga
Content Marketing. Semuanya harus kamu jalankan agar lebih maksimal dalam
meningkatkan omset penjualan.
2. Informasi Seputar Marketing Offline
Ini
kebalikan dari online marketing, yakni dalam hal pemasaran atau pengenalan
produk dan jasa tidak melibatkan internet sama sekali. Seorang marketing akan
langsung bertatap muka dengan para calon pelanggan sehingga lebih mudah dalam
hal penyampaiannya.
Selain
itu, cara ini diklaim sangat efektif untuk mendapatkan kepercayaan dari
pelanggan, sehingga mereka akan mudah terdorong untuk membeli produk atau
jasamu tersebut. Dalam hal membangun barnd awareness, marketing offline
sepenuhnya menggunakan media offline, seperti koran, TV, billboard, hingga
poster.
Cara Menjadi Marketing pemula yang Sukses
Sudah
tadi perbedaan marketing online dan offline, sekarang lanjut ke cara menjadi
marketing yang sukses. Ada beberapa trik yang harus kamu lakukan agar menjadi
marketing handal sehingga mampu meningkatkan omset penjualan. Adapun beberapa
cara menjadi marketing untuk pemula selengkapnya, sebagai berikut:
1. Menguasai Product Knowledge
Cara
yang pertama untuk menjadi marketing pemula yang handal yakni dengan mengetahui
semua informasi dari produk atau jasa yang kamu tawarkan. Dengan demikian, kamu
bisa dengan lebih mudah memberikan penjelasan terhadap para konsumen atau calon
pelanggan. Terkadang memang calon pelanggan akan mengajukan berbagai pertanyaan
untuk meyakinkannya membeli produk yang ditawarkan tersebut.
Memberikan
informasi lengkap kepada calon pelanggan secara tidak langsung juga akan
membangun kepercayaan dan keyakinan mereka. Dan akhirnya mereka terdorong untuk
membeli produk atau jasa yang kamu tawarkan tersebut. Adapun beberapa informasi
yang harus kamu sampaikan, mulai dari fungsi produk, kelebihan dan kualitasnya,
dan juga harganya. Kalau ada, kamu juga informasikan promo yang sedang berlaku
saat itu.
2. Membuat Strategi Marketing
Tidak
akan mudah mendapatkan para pelanggan dalam waktu singkat, kecuali kamu
menerapkan strategi yang tepat untuk itu. Strategi marketing yang harus kamu
lakukan, mulai dari yang berbasis online dan offline. Untuk strategi marketing
online kamu bisa mengandalkan Search Engine Optimization, Search Engine
Marketing, Content Marketing, hingga Sosial Media Marketing.
Sementara
untuk offline marketing, bisa kamu lakukan pendekatan dengan para konsumen
dengan cara mengenalkan produk dan jasa di koran, TV, poster, hingga billboard.
Informasikan kepada semua orang kelebihan dari produkmu, kualitas, harga, dan
promo yang berlaku.
Kamu
juga bisa mengadakan event-event khusus untuk menggaet lebih banyak pelanggan.
Ini juga bisa menjadi salah satu cara meningkatkan penjualan yang sangat
efektif untuk bisnismu.
3. Memperluas Jaringan
Trik
lain untuk menjadi seorang marketing handal adalah dengan melakukan perluasan
jaringan, baik itu jaringan bisnis maupun pertemanan. Ini sangat penting untuk
dilakukan, karena akan ada banyak hal yang bisa kamu dapatkan dari itu.
Misalnya saja lebih mudah untuk melakukan pemasaran, mudah membangun brand
awareness, bisa mendapatkan partner yang mau diajak bekerjasama dan lain
sebagainya.
Luasnya
jaringan bisnis tidak hanya akan membuatmu mendapatkan banyak konsumen baru,
melainkan juga lebih mudah menyelesaikan beberapa kendala yang dihadapi. Kamu
bisa sharing dengan teman atau pebisnis lain untuk menemukan cara meminimalisir
kendala yang dihadapi di dalam bisnismu tersebut.
4. Paham dengan Apa yang Konsumen Inginkan
Sebagai
seorang marketing kamu juga harus memahami keinginan dari para konsumen. Dengan
demikian, kamu bisa lebih mudah untuk mendapatkan kepercayaan dari mereka,
sehingga mereka akan terdorong untuk membeli produk atau jasamu.
Selain
itu, kamu juga harus memahami respon yang diberikan oleh konsumen yang kamu
beri penawaran. Jika respon yang diberikan kurang memuaskan, maka jadikanlah
ini sebagai pelajaran. Kamu harus melakukan evaluasi ulang dan membenahi apa
kekurangan dari bisnismu sehingga tidak bisa memberikan kepuasan bagi konsumen.
5. Menentukan Target Konsumen
Hal
ini sangat penting dilakukan sebelum kamu mulai menawarkan produk atau jasamu
ke para konsumen. Pahami kalangan mana yang sekiranya cocok dengan produk
tersebut, sehingga ini akan secara otomatis meningkatkan penjualannya. Misalnya
saja menargetkan kalangan anak muda, komunitas anak-anak, kalangan dewasa, para
wanita atau laki-laki saja dan yang lain sebagainya.
6. Selalu Berpikir Positif dan Pantang Menyerah
Menjadi
seorang marketing haruslah punya rasa keyakninan yang tinggi agar hasil yang
didapatkan pun lebih besar. Jangan pernah bersikap pesimis terhadap segala hal
yang kamu lakukan dalam menjalankan profesi sebagai marketing. Sebaliknya, kamu
harus selalu optimis bahwa yang kamu lakukan tersebut pasti akan berhasil.
Jika
pun kamu mengalami kegagalan dalam menggaet pelanggan, lakukan evaluasi dan
perbaikan. Temukan apa yang salah dengan cara kamu menawarkan produk atau jasa
kepada konsumen, kemudian perbaiki kesalahan tersebut.
Penutup
Itulah
tadi beberapa cara menjadi marketing pemula yang sukses bisa coba kamu terapkan
sendiri. Semoga informasi di atas bermanfaat.
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.